Ribuan Massa Pendonor Aktif Sukses Meriahkan Gerak Jalan Sehat dan Donor Darah Massal Bersama PMI Kota Bandung
BERITA JABAR NEWS (BJN), Kota Bandung, Jawa Barat, Minggu (29/09/2024) – Ribuan massa pendonor aktif hadir untuk memeriahkan acara Gerak Jalan Sehat (GJS) dan Donor Darah Massal yang dipusatkan di kantor Palang Merah Indonesia (PMI) Kota Bandung, Jalan Aceh No. 79, Kota Bandung. Kegiatan ini berlangsung sejak pukul 06.45 WIB pada Minggu, 29 September 2024.
Salah seorang pendonor aktif PMI Kota Bandung, Ilham M.S. mengatakan bahwa kegiatan GJS dan Donor Darah Massal tersebut dilaksanakan dalam rangka Hari Jadi Kota Bandung (HJKB) ke-214, Hari Ulang Tahun PMI ke-79 yang jatuh pada 29 September, dan Hari Donor Darah Sedunia.
“Acara ini dimulai pada pukul 06:00 WIB. Para peserta sudah memenuhi tempat berlangsungnya kegiatan. Lebih dari 5000 orang hadir di kantor PMI Kota Bandung, tempat berlangsungnya acara Gerak Jalan Sehat dan Donor Darah Massal,” ungkap Ilham.
Menurut Ilham, selain para pendonor dan peserta GJS, hadir juga Calon Wali Kota Bandung 2024-2029, Arfi Rafnialdi dan Penjabat Sekretaris Daerah Kota Bandung, Dharmawan, serta para sponsor yang turut mendukung dan memeriahkan acara tersebut.
Selama GJS, para peserta menempuh rute sejauh tujuh kilo meter yang telah ditentukan oleh panitia PMI Kota Bandung, yaitu mengelilingi Jln. Lombok, Jln. Cendana, Jln. Supratman, Jln. Citarum, Jln. Cisanggurung, Jln. Cimandiri, Jln. Cimalaya, Jln. Diponogero, Jl.n Ir. H. Juanda, dan Jln. Merdeka, hingga ke titik finish kembali ke lokasi kantor PMI Kota Bandung.
“Garis start sampai finish dimulai dari pukul 06:30 – 09:00 WIB. Setelah semua itu beres, para peserta dapat menukarkan kuponnya dengan konsumsi berupa beberapa cemilan dan air minum,” ujar Ilham.
Kemudian lanjut memeriahkan panggung yang diinisiasi oleh panitia untuk memberikan penghargaan kepada pendonor aktf yang telah mencapai 75 hingga 100 kali mendonorkan darahnya.
Selain itu, panitia panggung membagikan doorprize dengan mengocok secara random nomor undian kupon para peserta.
“Ada juga panitia yang menyawerkan uang dengan nominal Rp 50.000 atau Rp100.000 yang membuat para peserta antusias dan bersemangat. Bahkan, ada peserta yang sampai rebutan untuk mendapatkan uang saweran. Untung panitia segera mengemankan sehingga tidak terjadi keributan,” ungkap Ilham.
Acara berakhir sekitar pukul 13.30 WIB dan secara keseluruhan acara Gerak Jalan Sehat dan Donor Darah Massal yang diinisiasi oleh PMI Kota Bandung terbilang sukses. (IMS/BJN).
***
Judul: Ribuan Massa Pendonor Aktif Sukses Meriahkan Gerak Jalan Sehat dan Donor Darah Massal Bersama PMI Kota Bandung
Jurnalis: IMS
Editor: JHK