BeritaBerita Jabar NewsBJNPerguruan Tinggi

Annisa Bela Pertiwi Raih Gelar Doktor UPI dengan Mempertahankan Disertasi berjudul “Magang Berbasis Teaching Industry dalam Menumbuhkan Hard Skill, Soft Skill, dan Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa Program Diploma Desain Komunikasi Visual”

Berita Jabar News (BJN), Kota Bandung, Kamis (21/08/2025) –  Annisa Bela Pertiwi berhasil meraih gelar Doktor Pendidikan Seni Sekolah Pascasarjana Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) dengan mempertahankan disertasi berjudul Magang Berbasis Teaching Industry dalam Menumbuhkan Hard Skill, Soft Skill, dan Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa Program Diploma Desain Komunikasi Visual” pada ujian sidang promosi Doktor yang diselenggarakan oleh Sekolah Pascasarjana UPI pada 21 Agustus 2025 di Auditorium LT. 5 Gd. Sekolah Pascasarjana UPI, Jln. Dr. Setiabudhi No.229, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat.

Ujian sidang promosi Doktor tersebut menghadirkan tim penguji yang terdiri dari 1. Prof. Dr. Juju Masunah, S.Sen., M.Hum., Ph.d. (Promotor); 2. Prof. Dr. H. Nanang Ganda Prawira, M. Sn. (Ko-Promotor); 3. Dr. Tri Karyono, M. Sn. (Anggota); 4. Prof. Dr. Zakaria S. Soeteja, M.Sn. (Penguji Dalam), dan; 5. Prof. Dr. Keni Kaniawati, S.E., M.Si. (Penguji Luar).

Dr. Annisa Bela Pertiwi
Flyer Ujian Promosi Doktor Program Studi Pendidikan Seni Sekolah Pascasarjana UPI – (Sumber: Dr. Annisa Bela Pertiwi)
Annisa Bela Pertiwi
Annisa Bela Pertiwi saat menjalani sidang promosi doktor di Auditorium LT. 5 Gd. Sekolah Pascasarjana UPI Bandung – (Sumber: Dr. Annisa Bela Pertiwi)

Para undangan yang hadir dalam acara Ujian Promosi Doktor Program Studi Pendidikan Seni Sekolah Pascasarjana UPI tersebut adalah Roeshartono, S.T., M.Cem., M.B.A. (Ketua Pengurus Yayasan Widyatama); 3. Prof. Dr. H. Dadang Suganda, M.Hum. (Rektor Universitas Widyatama); Dr. R. Wedi Rusmawan Kusumah, S.E., M.Si., Ak., Ca. (Wakil Rektor II Bidang SDM, Keuangan, Perencanaan, dan Tata Kelola Universitas Widyatama), dan; Dr. Didit Damur Rochman, S.T., M.T., Ipu., Asean Eng. (Wakil Rektor III Bidang Riset, PkM, Inovasi, dan Kerja Sama Uiversitas Widyatama).

Hadir juga Drs. Deden Maulana Anggakarti, M.Ds. (Dekan Fakultas Desain Komunikasi Visual Universitas Widyatama); Drs. Rudy Farid C. P., M.Ds. (Kaprodi Desain Grafis (D4) Fakultas Desain Komunikasi Visual Universitas Widyatama), dan; Drs. Budiman, M.M.Pd. (Kaprodi Multimedia (D3) Fakultas Desain Komunikasi Visual Universitas Widyatama).

Selain itu, sidang tersebut juga dihadiri oleh para mahasiswa pascasarjana UPI, dosen Fakultas Desain Komunikasi Visual Universitas Widyatama, para sahabat, kerabat, dan keluarga Annisa Bela Pertiwi.

Dr. Annisa Bela Petiwi
Dr. Annisa Bela Petiwi setelah dinyatakan lulus dan menerima tanda kelulusan dari tim penguji – (Sumber: Arie/BJN)

Saat Ketua Sidang Promosi Doktor menyatakan bahwa Annisa Bela Pertiwi dinyatakan lulus dan berhak meraih gelar Doktor, suasana haru pun menyelimuti ruangan sidang. Semua hadirin terlihat ikut berbahagia mendengar keputusan tersebut. Dengan demikian Dr. Annisa Bela Pertiwi berhasil menyelesaikan Program Studi Pendidikan Seni, Sekolah Pascasarjana UPI.

Dr. Annisa Bela Pertiwi
Dr. Annisa Bela Pertiwi (tengah) berfoto bersama tim penguji dan Rektor Universitas Widyatama (kanan) – (Sumber: Arie/BJN)
Dr. Annisa Bela Pertiwi
Dr. Annisa Bela Pertiwi (berdiri, nomor 4 dari kiri) berfoto bersama civitas akademika Universitas Widyatama – (Sumber: Arie/BJN)
Dr. Annisa Bela Pertiwi
Dr. Annisa Bela Pertiwi (berdiri, nomor 5 dari kiri) berfoto bersama teman-teman dosen FDKV Universitas Widyatama – (Sumber: Arie/BJN)

Latar Belakang Dr. Annisa Bela Pertiwi

Dr. Annisa Bela Pertiwi lahir di Tasikmalaya pada 19 Oktober 1987. Ia bekerja sebagai Dosen pada Program Studi Desain Grafis (D4), Fakultas Desain Komunikasi Visual, Universitas Widyatama di Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat.

Selain itu, Dr. Annisa juga aktif menjalankan Tidharma Perguruan Tinggi ─ pengajaran, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat ─ serta kerap menjadi narasumber di bidang Desain Komunikasi Visual.

Di luar aktivitas akademik, Dr. Annisa terlibat sebagai aktivis lingkungan dan berpraktik sebagai desainer grafis dengan minat pada Teaching Industry, Work-Base Learning, kewirausahaan kreatif, dan desain untuk digital marketing.

Dr. Annisa Bela Pertiwi
Dr. Annisa Bela Pertiwi berfoto bersama suami tercinta usai lulus sidang doktor – (Sumber: Arie/BJN)

Riwayat Pendidikan

Dr. Annisa Bela Pertiwi pernah menempuh pendidikan S1 Pendidikan Seni Rupa, Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) Bandung pada 2005-2009. Ia berhasil menyelesaikan pendidikan S1 tersebut dengan skripsi berjudul “Daya Apresiasi Seni Siswa SMKN 14 Bandung terhadap Lukisan Abstrak”

Kemudian Dr. Annisa melanjutkan pendidikan ke jenjang yang lebih tinggi yaitu Pendidikan S2 Pendidikan Seni, Universitas Pendidikan Indonesia Bandung pada 2009-2012. Pendidikan S2 tersebut diselesaikannya dengan tesis berjudul “Foklor Cirebon dalam Lukisan Keluarga Seniman (KomparasiVisual Karya Haryadi Suadi dan Radi Arwinda)”

Sembilan tahun kemudian Dr. Annisa melanjutkan pendidikan tingginya dengan menempuh Pendidikan S3 Pendidikan Seni, Universitas Pendidikan Indonesia Bandung pada 2021-2025. Ia menyelesaikan pendidikan tersebut dengan disertasi berjudul “Magang Berbasis Teaching Industry dalam Menumbuhkan Hard Skill, Soft Skill, dan Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa Program Diploma Desain Komunikasi Visual”.

Riwayat Penelitian/Publikasi

Beberapa hasil penelitian yang dilakukan Dr. Annisa telah diterbitkan diberbagai media, di antaranya Jurnal Sinta 2 berjudul “Evaluation of the Teaching Industry Program in Developing the Entrepreneurial Spirit of Graphic Design Students” yang diterbitkan di Jurnal Teknologi Pendidikan (UNJ).

Tulisan lain yang pernah dibuat Dr. Annisa adalah Jurnal Sinta 3 berjudul “Implementation of the Teaching Industry as a Strategy for Developing Digital Marketing Competencies for Diploma in Graphic Design Student at the Malaka Hotel” yang diterbitkan oleh Jurnal EDUCATIO (Jurnal Pendidikan Indonesia) (IICET).

Kemudian karya tulis ilmiah berjudul “Learning Activities Based on ‘EDU Creative Production Unit’ in Visual Communication Design Study Program at SMKN 9 Bandung” yang diterbitkan ICADE 2022 (UPI), Atlantis Press ─ Prosiding internasional.

Riwayat Organisasi

Dr. Annisa aktif dalam berbagai kegiatan organisasi, di antaranya sebagai Sekretaris Program Studi Desain Grafis (D4), Universitas Widyatama periode 2021-2025; Ketua Editor Jurnal Visual Ideas, Fakultas Desain Komunikasi Visual (FDKV) Universitas Widyatama periode 2020-2028; Anggota Senat Universitas Widyatama periode 2023-2027;

Reviewer JUDIKNAS: Jurnal Ilmu Pendidikan Dasar Indonesia, ETDC Indonesia (2024-sekarang); Reviewer Jurnal Magelaran: Jurnal Pendidikan Seni (Sinta 5), Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya (2021-sekarang); Reviewer Jurnal GAME: Gamology and Multimedia Expert, Universitas Malikussaleh (2025-2029), dan; Reviewer Jurnal Pengabdian Masyarakat Charity, Universitas Telkom (2024-2026).

Latar Belakang dan Urgensi Penulisan Disertasi

  • Kompetensi lulusan Desain Komunikasi Visual (DKV) vokasi dinilai belum sesuai dengan standar industri (hard/soft skill & kewirausahaan);
  • Tracer study menunjukkan kesenjangan antara kampus dan industri kreatif/perhotelan.
  • Perhotelan menuntut desainer siap kerja, adaptif, inovatif, berjiwa wirausaha.
  • Di FDKV Universitas Widyatama, Magang Teaching Industry berbasis WBL diterapkan untuk menjembatani melalui tugas riil, mentoring industri, dan integrasi teori–praktik.

Rumusan Masalah

Pertama, bagaimana program magang berbasis Teaching Industry melalui pendekatan Work-Based Learning (WBL) di Universitas Widyatama dirancang dan dilaksanakan untuk menumbuhkan hard skill, soft skill, dan jiwa kewirausahaan mahasiswa Program Diploma Desain Komunikasi Visual?

Kedua, bagaimana proses pelaksanaan magang berbasis Teaching Industry dalam industri perhotelan dalam mengembangkan hard skill, soft skill, dan jiwa kewirausahaan mahasiswa?

Ketiga, bagaimana evaluasi pencapaian hard skill, soft skill, dan jiwa kewirausahaan mahasiswa program diploma Desain Komunikasi Visual setelah mengikuti magang berbasis Teaching Industry?

Tujuan Penelitian

  1. Mendeskripsikan dan menganalisis desain serta pelaksanaan program.
  2. Mengkaji praktik di perhotelan dan dampaknya.
  3. Mengevaluasi capaian kompetensi setelah program.

Kajian Pustaka & State of the Art

Teaching Industry: Kolaborasi kampus dan industri di mana mahasiswa terlibat langsung dalam proyek riil untuk menguatkan kompetensi sesuai kebutuhan dunia kerja.

Work-Based Learning (WBL): Pengalaman kerja autentik (Mahfud, T, 2024), Praktik Reflektif (Barr, 2025), Bimbingan & supervisi (Simon, Catherine A., 2019), Integrasi teori & praktik (Lester & Costley, 2010), Pembelajaran kolaboratif (Bahl & Dietzen, 2019).

Hard Skill: Keterampilan teknis, Ilmu pengetahuan, Ilmu teknologi Robin (Prasetyo, Faiz Irsyad, 2025) dan Nurhidayati (Kanafiah, 2021).

Soft Skill: Inisiatif, etika/integritas, komunikasi lisan, manajemen diri, kerja sama dalam tim (Sailah, 2008).

Jiwa Kewirausahaan: Percaya diri, berorientasi pada prestasi, berani mengambil resiko, kreativitas dan inovasi, kepemimpinan dan kolaborasi, kemandirian dan disiplin, ketahanan menghadapi kegagalan (Suryana, 2013).

Metode Penelitian

Jenis & Pendekatan: Kualitatif deskriptif; Studi kasus pelaksanaan magang Teaching Industry di Hotel Malaka dan FDKV Universitas Widyatama.

Lokasi & Subjek: Hotel Malaka, FDKV Universitas Widyatama; 11 Mahasiswa magang, 3 Mitra Industri (supervisor, HRM, GM), 5 Dosen FDKV Universitas Widyatama.

Teknik Pengumpulan Data: Wawancara, Observasi, Kuesioner, dan Dokumentasi.

Metode Penelitian

Validasi dan Teknik Analisis Data

Pendekatan: kualitatif deskriptif (Miles–Huberman) dengan dukungan kuantitatif (Skala Likert).

Data: (kualitatif) wawancara, observasi, portofolio/laporan; (kuantitatif) skor Likert kuesioner indikator hard/soft skill & kewirausahaan.

Olahan: (kualitatif) reduksi–display–verifikasi → tema; (kuantitatif) statistik deskriptif (rata-rata & sebaran).

Pemetaan temuan: (kualitatif) heatmap −1/0/+1 untuk konsistensi & celah (mahasiswa-dosen pembimbing-supervisor). (kuantitatif) tabulasi silang (mahasiswa–supervisor).

Keabsahan & Instrumen: triangulasi sumber/metode; uji isi 2 ahli → revisi; bukti logbook, portofolio, lembar penilaian.

Program Magang Teaching Industry Berbasis Work-Based Learning (WBL)

Teaching Industry (TI): kolaborasi kampus–industri; belajar sambil menghasilkan produk/layanan nyata dengan standar & SOP industri serta penilaian bersama.

Work-Based Learning (WBL): pembelajaran yang menautkan teori–praktik melalui kerja autentik, refleksi, mentoring/supervisi, integrasi teori–SOP, dan kolaborasi.

Skema: mengacu pedoman vokasi; 1 semester di industri (MBKM non-flagship, dikonversi ke SKS); bimbingan & asesmen terpadu.

Magang TI: penempatan mahasiswa di mitra industri untuk tugas end-to-end (brief → produksi → review → publikasi) dengan bimbingan terjadwal dan bukti kerja (logbook, portofolio, laporan).

FDKV × Hotel Malaka: proyek riil digital marketing, branding, promosi perhotelan guna membentuk hard skill, soft skill, dan jiwa kewirausahaan.

Program Magang Teaching Industry Berbasis Work-Based Learning (WBL)
Program Magang Teaching Industry Berbasis Work-Based Learning (WBL) – (Sumber: Dr. Annisa Bela Pertiwi)

Proses Magang:

Malaka; hasil tayang di kanal resmi; portofolio terverifikasi; disiplin mutu & waktu.

Praktik reflektif: Logbook, dokumentasi proses, laporan; belajar dari umpan balik; jejak kinerja untuk asesmen.

Mentoring & supervisi: Dosen + supervisor industri; kalibrasi standar sejak awal; revisi berkurang; approval lebih cepat; paham ekspektasi brand.

Integrasi teori–praktik: Prinsip desain/brand diterapkan ke SOP & kalender promosi; visual konsisten; konten relevan dengan momentum bisnis; keputusan kreatif efisien.

Kolaborasi lintas unit: Marketing/F&B/FO/HRM; komunikasi profesional; problem solving lintas fungsi; hambatan logistik berkurang.

Indikator Penilaian Karya Desain Komunikasi Visual

Karya desain mahasiswa dievaluasi berdasarkan lima asfek utama, yaitu:

  • Konsistensi Visual dengan identitas branding hotel (Wheeler, 2024)
  • Relevansi Media & Konten untuk audiens perhotelan (Robin, 2017)
  • Estetika Visual & Komposisi desain (Malinauskas, 2018)
  • Inovasi & Kreativitas dalam konsep: (Glăveanu, 2021)
  • Kelayakan Implementasi oleh hotel: (Lockwood, 2010)

Alur Proses, Mekanisme Feedback, & Implikasi Perbaikan

  • Kurikulum DKV terintegrasi dengan Magang Teaching Industry di industri perhotelan (Hotel Malaka).
  • Pelaksanaan magang berbasis lima dimensi WBL: 1. Pengalaman kerja autentik; 2. Praktik kerja nyata; 3. Bimbingan & supervisi; 4. Integrasi teori & praktik; 5. Pembelajaran kolaboratif
  • Proses magang dirancang untuk membekali mahasiswa DKV dengan kompetensi siap kerja di industri kreatif.
Alur Proses, Mekanisme Feedback, & Implikasi Perbaikan
Alur Proses, Mekanisme Feedback, & Implikasi Perbaikan – (Sumber: Dr. Annisa Bela Pertiwi)
Dr. Annisa Bela Pertiwi
Temuan Utama Penguatan Soft Skill Mahasiswa – (Sumber: Dr. Annisa Bela Pertiwi)
Dr. Annisa Bela Pertiwi
Temuan Utama Penguatan Hard Skill Mahasiswa – (Sumber: Dr. Annisa Bela Pertiwi)
Dr. Annisa Bela Pertiwi
Temuan Utama Penguatan Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa – (Sumber: Dr. Annisa Bela Pertiwi)
Dr. Annisa Bela Pertiwi
Kerangka Evaluasi Integratif Capaian Kompentensi Mahasiswa DKV Melalui Magang Teaching Industry – (Sumber: Dr. Annisa Bela Pertiwi)

Simpulan, Implikasi & Rekomendasi

Simpulan: Magang TI nyata; lima dimensi WBL sinergis; karya digital dirilis; hard skill kuat; branding-efisiensi belum merata; soft skill & jiwa kewirausahaan masih belum konsisten.

Implikasi & Rekomendasi: Perkuat kemandirian & kreativitas; rapikan tata kelola dan kurikulum yang menonjolkan marketing, soft skill, dan jiwa kewirausahaan (bukan hanya hard skill); kokohkan kemitraan & evaluasi berkelanjutan; tegaskan WBL; standarkan lewat Buku Panduan.

***

Judul: Annisa Bela Pertiwi Raih Gelar Doktor UPI dengan Mempertahankan Disertasi berjudul “Magang Berbasis Teaching Industry dalam Menumbuhkan Hard Skill, Soft Skill, dan Jiwa Kewirausahaan Mahasiswa Program Diploma Desain Komunikasi Visual”
Jurnalis: Jumari Haryadi
Editor: JHK

Spread the love

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *